Hujan Lebat Tak Surutkan Warga Banjarmasin Ikuti Deklarasi Damai dengan Polda Kalsel Bersama Polresta Banjarmasin

test

Hujan Lebat Tak Surutkan Warga Banjarmasin Ikuti Deklarasi Damai dengan Polda Kalsel Bersama Polresta Banjarmasin

Rum
Kamis, 11 Januari 2024

 




MEDIAWARTA.NET, Banjarmasin- Di Guyur Hujan Lebat Polresta Banjarmasin tetap laksanakan gelar Deklarasi Pemilu damai
Antusias para masyarakat Kota Banjarmasin bersama Komunitas Badan Pemadam Kebakaran (BPK), Badan Penanggulangan Pemadam Kebakaran (Balakar) serta Ojek online, ikuti deklarasi yang dipimpin Kapolda Kalsel Irjen Pol. Winarto S.H., Μ.Η

Meskipun derasnya guyuran hujan, di tengah rintik hujan, masyarakat sangat semangat mengikuti pembacaan Ikrar Deklarasi Damai oleh Ketua KPU Kota Banjarmasin Rusnailah, dipadukan dengan kegiatan bakti kesehatan, bakti sosial, dan pasar murah UMKM ditambah penyaluran baksos sebanyak 1000 paket bagi masyarakat kurang mampu. Rabu (10/1/24).




Suasana hujan menjadi keharmonisan dan dedikasi masyarakat Banjarmasin dalam menjalani momen mewujudkan pemilu dikota Banjarmasin agar kondusif dan aman saat pemilu nanti digelar.

Tak hanya pembacaan iklar, penandatanganan papan Deklarasi Damai turut dilaksanakan oleh Forkopimda Prov dan Kota serta stekholder

Pada acara tersebut turut salurkan bantuan kepada

penyandang Disabilitas berupa kursi roda dan penyerahan Kartu BPJS ketenagakerjaan kepada (10) orang damkar

Kapolda Kalsel, Irjen Winarto berharap, dengan adanya deklarasi ini semuanya dapat menjaga keamanan dan ketertiban sampai dengan proses pemilu selesai berjalan.

"Mulai menjelang pemilu, saat pemilu, dan sampai selesai pemilu nanti semuanya diharapkan bisa berjalan dengan aman dan tertib," Ucapnya usai pelaksanaan deklarasi damai.

Sementara ini, kata Irjen Winarto, untuk tingkat kerawanan di Kalsel sendiri bisa terbilang masih dalam kondisi aman.

"Mudah-mudahan hal ini bisa terus bertahan terus sampai pelaksanaan pemilu. Landai-landai saja," harapnya.

Kemudian dalam kesempatan itu Kapolda mengimbau, agar seluruh masyarakat Kalsel jangan mudah terprovokasi dengan adanya berita-berita atau isu hoax yang beredar.

Kemudian dalam kesempatan itu Kapolda mengimbau, agar seluruh masyarakat Kalsel jangan mudah terprovokasi dengan adanya berita-berita atau isu hoax yang beredar.

"Maka dari itu kita perlu mengantisipasi adanya penyebaran dari berita-berita hoax, hate speech, maupun penyebaran isu SARA yang berpotensi menimbulkan konflik sosial ditengah-tengah kehidupan masyarakat," tetangnya Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol. Sabana Atmojo S.I.K., M.H sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada para masyarakat kota banjarmasin yang turut mengikuti deklarasi ini dengan semangat walau di guyur hujan lebat. "Kita pasti bisa bersama-sama menjaga kota ini dan mewujudkan Pemilu tahun 2024 ini berjalan dengan kedamaian."tutupnya (hms)

Related Posts