Jelang Bulan Suci Ramadhan 1446H, Polres Tabalong Cek Stabilitas Harga Dan Ketersediaan Bahan Pokok Di Pasar


test

Jelang Bulan Suci Ramadhan 1446H, Polres Tabalong Cek Stabilitas Harga Dan Ketersediaan Bahan Pokok Di Pasar

Rum
Jumat, 28 Februari 2025

 

Istimewa 



MEDIAWARTA.NET,  Tabalong - Menjelang bulan suci Ramadan 1446H, Pemerintah telah menyiapkan langkah strategis untuk memastikan ketersediaan dan stabilitas harga bahan pokok di seluruh Indonesia.



Untuk mendukung langkah pemerintah tersebut, Polres Tabalong dalam hal ini Satuan Reserse Kriminal Polres Tabalong yang dipimpin oleh Kasat Reskrim AKP Danang Eko Prasetyo, S.Sos.,M.M. melakukan operasi pasar pada Jumat (28/02/2025) pagi.


Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J., S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui PS. Kasi Humas IPTU Joko Sutrisno menjelaskan kegiatan operasi  yang dipimpin oleh Kanit 2 Tipidter Satreskrim Polres Tabalong IPDA Andi Muh Ihsanul Amal, S.Tr.K bersama anggotanya lebih mengedepankan langkah pengecekan harga dan ketersediaan barang pokok penting kebutuhan masyarakat khususnya di Tabalong ,harga barang stabil dan ketersediaan stok bahan pokok tersebut mencukupi kebutuhan warga.


Berdasar hasil interaksi dengan pedagang di Pasar Tanjung kecamatan Tanjung, harga barang seperti cabai,daging sapi, daging ayam , sayur mayur, beras,bawang  , telur dan bahan pokok  lainnya masih dalam kondisi stabil.


Saat berinteraksi dengan para pedagang daging sapi ,Suhaidi (60) menyampaikan bahwa ada peningkatan permintaan namun ketersediaan masih aman dan harga belum ada kenaikan.


Berbeda dengan pedagang telur, Aspan (49) setiap tahunnya pada menjelang ramadhan justru permintaan telur berkurang, stok lancar dan harga tidak ada kenaikan, telur ayam ras 30 ribu Rupiah perkilogram, telur bebek 2700 Rupiah perbutir dan 10 butir telur puyuh di harga 5 ribu Rupiah.


Begitu juga dengan pedagang cabai yang menyampaikan bahwa harga cabai juga dalam posisi masih stabil dan pasokan juga masih lancar.


"Hari ini kami melaksanakan kegiatan operasi pasar dalam rangka menyambut bulan puasa," ungkap Ipda Andi usai berkeliling pasar Tanjung.


"Berdasarkan hasil interaksi dengan para pedagang, harga barang-barang pokok pada H-1 bulan Ramadhan 1446 H masih relatif stabil dan pasokan juga lancar dan tersedia" lanjut IPDA Andi.


"Selamat Ramadhan, setiap harinya kami akan terus memantau pergerakan harga dan ketersediaan bahan pokok di pasar" pungkasnya.


Redaksi 

Related Posts